Friday, April 15, 2016


Banyak Guru yang ingin anak didiknya menjadi cerdas. Namun, tentu saja banyak cara menuju ke arah itu dan perlu banyak pengorbanan memperolehnya. Salah satu cara meningkatkan kecerdasan anak adalah dengan mengajarkan anak bermain catur. Sebab, dengan main catur, anak terbiasa duduk diam dalam waktu cukup lama dengan penuh konsentrasi. Daya konsentrasi itu akan berpengaruh dalam proses belajarnya.

Saat bermain catur, seorang anak jadi terbiasa berkonsentrasi memikirkan rencana selanjutnya. Akibatnya, ketika sedang tidak bermain pun, ia jadi terbiasa berkonsentrasi pada apa yang sedang dikerjakannya. Selain itu, catur juga mengajarkan apa pentingnya konsentrasi. Artinya, jika sekali saja anak Anda kurang konsentrasi sehingga melakukan langkah yang kurang tepat, permainan bisa langsung selesai karena ia kalah. Hanya anak yang fokus, sabar, dan gigihlah yang bisa mempertahankan permainan yang baik. Karakter seperti itulah yang bisa diterapkan saat bersekolah, apalagi saat menghadapi ujian.

Permainan catur tidak hanya berdampak baik pada anak-anak yang berbakat. Bahkan, anak-anak yang kecerdasannya sedang atau di bawah rata-rata pun bisa memetik manfaat dari permainan catur. Walau mereka mungkin kurang menangkap semua strategi atau penyusunan taktik dalam sebuah permainan catur, kemampuan mereka dalam mempelajari bahasa, membaca, dan berhitung, juga meningkat. Yang jelas, catur juga terbukti bisa meningkatkan IQ pada anak didik. Nah, tertarik untuk mengajari anak didik main catur?

0 komentar:

Post a Comment

DAPODIKDASMEN

LAPOR DANA BOS

CEK NISN

RUMAH BELAJAR

PADAMU NEGERI

GET UPDATE VIA EMAIL
Berlangganan artikel via email!

OPS SDN INPRES WAWORADA

POSTINGAN LAINNYA